AKSI TAWURAN ANTAR PEMUDA TEREKAM CCTV DI LANDAK BARU

Aksi Tawuran Antar Pemuda Terekam CCTV di Landak Baru

Aksi tawuran dua kelompok pemuda di Jl Landak Baru, Kecamatan Rappocini, Makassar, terekam kamera circuit closed television (CCTV), Minggu (7/4/2013) dini hari. Tawuran melibatkan delapan versus tiga pemuda itu terekam CCTV di sebuah swalayan 24 jam, Indomaret Jl Landak Baru, sekitar pukul 01.15 wita.
Aksi Tawuran Antar Pemuda Terekam CCTV di Landak Baru
Informasi yang dihimpun mediamakassar dari lokasi kejadian menyebutkan, saat melintas di swalayan yang berhadapan dengan posko tim pemenangan Rusdin Abdullah (Rudal) itu, sekitar pukul 01.45 wita, belasan aparat polisi dari Polsek Rappocini dan Polrestabes Makassar, tengah menyaksikan rekaman CCTV di ruang utama swalayan.
Ceceran darah di teras depan swalayan masih terlihat segar. Seorang perwira polisi senior terlihat memandu pramuniaga swalayan memutar rekaman ber-password itu.
Sekilas terlihat seorang pemuda berkaos merah dan seorang yang berjaket menjadi bulan-bulanan sekelompok pemuda yang mengenakan helm full face.
Seorang rekannya yang berbaju warna gelap yang mencoba melerai, justru ditendang, dipukul, dan diinjak-injak di selasar gerai. Tak ada kerusakan berarti di dalam swalayan. Lima pramuniaga Indomaret berseragam merah, hanya bisa menyaksikan aksi perkelahian kelompok yang tak seimbang tersebut. Dari handy talky aparat intel terdengar, upaya reserse dan sabara bermotor mengejar pelaku.

sumber:  http://mediamakassar.com/aksi-tawuran-antar-pemuda-terekam-cctv-di-landak-baru/002790
post: MDR

0 comments: