Karate Unhas Rebut Lima Medali Kejurnas Semar Cup Karate Unhas Rebut Lima Medali Kejurnas Semar Cup

Makassar (Humas Unhas) – Tim Karateka Universitas Hasanuddin berhasil merebut lima medali pada Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Karate Sebelas Maret Cup VIII yang dihelat di Sritex Arena Solo, 22-24 Maret 2013.
Kejuaraan Nasional Karate yang diadakan oleh Universitas Sebelas Maret Solo merupakan salah satu event karate tingkat nasional yang diakui karena konsistensinya. Kejurnas ini diadakan sekali dalam dua tahun. Tahun ini diikuti sebanyak 80 perguruan tinggi se-Indonesia dan salah satunya adalah Unhas. Kejurnas ini juga merupakan ajang untuk mencari karateka putra dan putri yang nantinya akan mewakili Indonesia di Pekan Olahraga Mahasiswa ASEAN (POM-ASEAN) tahun 2014 nanti.
Unhas membawa lima karateka putra terbaiknya dalam kejurnas ini, yakni Dhuhril Ramadhan, Andi Dasril, Andi Tomy Aditya, Achmad Dzulfikar, dan Aspar Sesasria. Kelima karateka ini berhasil merebut lima medali, yaitu Juara Satu Kata Beregu Putra dan Kumite Perorangan 60 kg, Juara Tiga Kata Perorangan Putra dan Kumite Perorangan di atas 84 kg Putra, dan prestasi yang paling membanggakan adalah Juara Best of The Best Putra yang diraih oleh Dhuhril Ramadhan. Ia berhasil mengalahkan juara di tiap kelas putra yang dipertandingkan dalam Kejurnas karate ini.
Pembina Karate Unhas, A. Naharuddin mengatakan bahwa ini merupakan bukti bahwa Unhas tidak bisa dipandang sebelah mata dalam bidang karate. “Kami datang bukan hanya untuk meramaikan Kejurnas ini, tapi kami datang untuk membuktikan bahwa Unhas mampu bersaing dengan perguruan tinggi lainnya terbukti dengan dua emas, dua perunggu, dan best of the best yang berhasil kami bawa pulang”, kata Oceng sapaan akrab beliau. Ia juga mengharapkan kalau kedepannya nanti karate dapat mendapat perhatian lebih baik dari segi fasilitas maupun apresiasi terhadap mahasiswa yang berprestasi.
“Kami berharap jalur Prestasi Olahraga Seni dan Keilmuan (POSK) di Unhas dapat diperketat lagi dan mahasiswa(i) yang telah lulus seleksi dapat diarahkan langsung untuk aktif di Unit Kegiatan Mahasiswa sesuai dengan bidangnya masing-masing”, ujar Aspar Sesasria.
Wakil Rektor III bidang kemahasiswaan Unhas, Ir. Nasaruddin Salam, MT. menyambut kepulangan kelima mahasiswa berprestasi ini dengan penuh rasa bangga. “Tentu saja kami merasa bangga dengan prestasi yang diraih oleh anak-anak kami ini. Kami akan memberikan beasiswa kepada mereka semua sebagai bentuk apresiasi dari Unhas”. (ama) http://www.unhas.ac.id/content/karate-unhas-rebut-lima-medali-kejurnas-semar-cup

0 comments: