Gara-gara Pendistribusian Soal Terlambat, UN SMA/SMK di Bali Diundur
Ujian
Nasional (UN) bagi para pelajar SMA seharusnya serentak dilaksanakan
pada hari senen (15/4) 2013. Namun, sayangnya seluruh pelajar SMA di
Bali tidak dapat mengikuti ujian nasional seperti pada jadwal yang
ditentukan karena adanya keterlambatan soal. Naskah ujian nasional UN
tahun ini dipegang Ghalia Indonesia Printing selaku pemenang tender
percetakan soal. Seharusnya paket soal Ujian Nasional untuk pelajar sma
sudah sampai di Bali pada hari Jum’at (12/4) lalu. Keterlamabatan soal
ujian nasional di Bali ini juga membuat beberapa sekolah sma yang
memiliki web dan jejaring sosial menginformasikan adanya perubahan
jadwal ujian nasional bagi pelajar SMA di Bali.
Selain
di Bali, provinsi lain juga terkena kasus keterlambatan soal ujian
nasional sma diantaranya provinsi NTT, NTB dan Papua. Jadwal mata
pelajaran ujian nasional untuk hari senen (15/4) 2013 akan diundur
jadwalnya menjadi hari Jum’at (19/4) 2013. Mata pelajaran yang diujikan
di Ujian Nasional hari kedua yakni Selasa (16/4) 2013 digeser pada
hari Senen (22/4) 2013. Bagi jaddwal Ujian Nasional hari Rabu (17/4) dan
Kamis (18/4) akan tetap dilaksanakan sebagaimana jadwal Ujian Nasional
yang sama di seluruh Indonesia. Seharusnya Ghalia Indonesia Printing
selaku pemenang tender percetakan naskah ujian nasional pelajar sma
professional dalam pendistribusian naskah ujian nasional. Para siswa sma
yang sudah mempersiapkan diri mengikuti ujian nasional di Bali jangan
sampai kecewa dengan adanya perubahan jadwal ujian nasional. Beberapa
sekolah mengakali dua hari kosong yang seharusnya ada jadwal ujian
nasional dengan mewajibkan siswanya datang ke sekolah untuk memberikan
les tambahan bagi para anak didik agar mereka bisa lebih fokus
menghadapi jadwal UN yang berubah.
0 comments: