Belum Ubah Target, Rossi Ingin Podium di MotoGP Austin

Belum Ubah Target, Rossi Ingin Podium di MotoGP Austin
Valentino Rossi © MotoGP.com

Bola.net - Pebalap Yamaha Factory Racing, Valentino Rossi mengaku belum mengubah target menjelang MotoGP Austin, Texas, Amerika Serikat akhir pekan ini meski sukses meraih podium di Qatar.

Rossi mengaku optimis dan yakin performanya akan lebih baik akhir pekan ini ketimbang uji coba di tempat yang sama pada bulan Maret lalu.

"Saya sangat puas atas hasil di Qatar, namun target saya tetap sama. Sebelum berpikir untuk menjadi kandidat juara, saya harus memenangkan balapan lebih dulu. Saya kini lebih optimis. Qatar hanyalah seri pertama, kami harus fokus meraih poin. Masih ada 17 seri lagi, musim ini masih panjang," ujarnya.

Pebalap 34 tahun asal Italia ini mengaku ingin mendekati ritme balap rekan setimnya, Jorge Lorenzo yang telah mendekati performa duet Repsol Honda, Dani Pedrosa dan Marc Marquez.

"Honda memang sangat kuat dan cepat di uji coba, terutama Marc. Namun Jorge juga tak jauh dari mereka. Jadi, target kami adalah mendekatinya. Namun saya rasa Austin akan lebih berat ketimbang Qatar. Meski begitu, tahap demi tahap kami akan lebih baik. Semoga cuaca bersahabat," tutup Rossi. (euy/kny)

0 comments: